Sumenep (Maduraexpos.com)– Abduh (45), warga Talango, ditemukan tewas dengan kondisi leher terjerat tali bergelantungan di pohon jambu mente, Dusun Telentean, Desa Longos, Kecamatan Gapura, Sumenep, Madura, Jawa Timur, Kamis (30/11/2017).
“Iya benar, tapi jenazah tidak dibawa kemana-mana. Pihak keluarganya menolak dan langsung dikubur. Aparat kepolisian dari Polres Sumenep juga sudah datang ke tempat kejadian perkara,” terang Kepala Desa Longos, Kecamatan Gapura, Sumenep, pada PortalMadura.Com, via telepon.
Sumber lain menyebutkan, korban sudah beberapa hari tinggal di rumah saudaranya, Ismail, Dusun Gerincang, Desa Batang-batang Laok, Sumenep. Kamis pagi, korban masih ada yang melihat ada di rumah saudaranya tersebut.
Namun, sekitar pukul 07.00 WIB, korban ditemukan gantung diri di pohon jambu mente di atas lahan milik Ismail yang berdekatan dengan Asta Gerincang.
Hingga berita ini ditulis, belum ada keterangan resmi dari aparat kepolisian setempat.
(eto/res)