Sumenep, MaduraExpose.com- Setelah Partai Demokrasi Perjuangan Indonesia (PDIP) melakukan penjaringan kader terbaiknya sebanyak lima sosok terbaiknya, kini giliran Partai Persatuan Pembangunan (PPP) yang mulai pasang kuda-kuda guna melakukan langkah yang sama dalam sebuah konvensi yang direncanakan dalam waktu dekat.
Ahmad Subaidi, sekretaris DPC PPP Sumenep kepada awak media mengakui, dalam pelaksanaan konvensi nantinya, semua pengurus partai diseluruh kecamatan maupun ranting akan dilibatkan secara keseluruhan. Langkah itu diambil setelah dilakukan koordinasi atau rapat diinternal pengurus partai berlambang kab’bah tersebut.
“Aturan main dalam partai PPP mengharuskan penjaringan bakal calon bupati melalui konvensi. Kita agendakan bulan Maret ini”, bebernya didepan awak media.
Meski pelaksanaan konvensi Bacabup dan Bacawabup dipastikan bulan ini, namun Subaidi enggan membeberkan secara rinci mengenai hari dan tanggalnya. Pihaknya meminta para kuli tinta bersabar hingga hari yang ditentukan tiba.
Selain dari partai politik, konvensi dari jalur independent juga di deklarasikan beberapa waktu lalu. Deklrasi tersebut menamakan diri dengan sebutan Konvensi Rakyat Sumenep (KRS) yang dikomandani Syafrudin Budiman, yang saat ini dikabarkan menjadi bakal ketua Partai Perindo untuk wilayah kabupaten paling timur di Pulau Madura, Jawa Timur.
(bbs/fer)