Scroll untuk baca artikel
Hot Expose

Serda Sutomo Babinsa 0827/01 Silaturahmi Dengan Perangkat Desa Pamolokan

Avatar photo
17
×

Serda Sutomo Babinsa 0827/01 Silaturahmi Dengan Perangkat Desa Pamolokan

Sebarkan artikel ini

Sumenep (Maduraexpose.com)- Melakukan anjangsana atau silaturahmi kepada warga di wilayah binaan adalah salah satu kegiatan Babinsa yang merupakan ujung tombak dari satuan teritorial yang bertujuan menciptakan keakraban dan kekompakan antara Babinsa dengan warga bianaannya sehingga kehadirannya selalu diterima dan didambakan warga binaaannya.

Termasuk yang dilakukan anggota Koramil 0827/01 Kota Serda Sutomo hari ini dia melakukan kegiatan anjangsana atau silaturahmi bersama perangkat desa dikantor balai desa Pamolokan Kecamatan Kota Kabupaten Sumenep. Jumat (20/9/19).

Serda Sutomo yang sehari-hari ditugaskan sebagai Babinsa melakukan komsos anjangsana bersama perangkat desa Pamolokan.

“Hampir setiap hari saya mengadakan komunikasi dan anjangsana dengan warga binaan saya, dan kegiatan ini sudah terjadwal dalam tugas saya sehari-hari. Dan kebetulan hari ini saya berada di Balai Desa Pamolokan untuk silaturahmi dan sekaligus membahas mengenai situasi atau keadaan desa kami agar tetap aman, tertib dan kondusif, “ Ujar Serda Sutomo.

Dalam keterangannya Danramil 0827/01 Kota Kapten Inf Sarkun mengatakan kegiatan ini untuk mempererat tali silaturahmi dan kerjasama yang baik dalam rangka mendukung Tugas Pokok Babinsa serta mewujudkan Kemanunggalan TNI dengan Rakyat, selain itu juga untuk menjaga hubungan yang harmonis antara Babinsa dengan masyarakat di desa binaan, secara rutin dan berkelanjutan. Babinsa juga berharap kepada perangkat desa maupun masyarakat bila ada suatu permasalahan agar segera melaporkan kepada Babinsa atau mulai dari yang kecil sampai besar sehingga dengan cepat dapat terselesaikan. (ali/fer)

------------------------