Scroll untuk baca artikel
Radar PemkabSUMENEP EXPOSE

Ini Dia Pesan Wabup Achmad Fauzi Saat Meresmikan Kantor Kelurahan Kepanjin Sumenep

Avatar photo
323
×

Ini Dia Pesan Wabup Achmad Fauzi Saat Meresmikan Kantor Kelurahan Kepanjin Sumenep

Sebarkan artikel ini
Wakil Bupati Sumenep, Achmad Fauzi, SH. resmikan Kantor Kelurahan Kepanjin didampingi Sekdakab Sumenep, Ir. Edy Rasiadi, MSi. Lurah Kepanjin, camat kota dan perangkat kelurahan, Rabu (05/02/2020)./ISTIMEWA.

[vc_row][vc_column][vc_column_text]
MADURAEXPOSE.COM, SUMENEP–Wakil Bupati Sumenep, Achmad Fauzi, SH berharap agar Kantor Kelurahan Kepanjin yang baru bisa menumbuhkan produktivitas bagi Lurah dan seluruh aparaturnya, terutama dalam meningkatkan kualitas penyelenggaraan pemerintahan .

“Kantor baru di Kelurahan Kepanjin ini diharapkan bisa meningkatkan semangat dan kinerja aparatur Kelurahan Kepanjin dalam melaksanakan tugas dan fungsinya. Terutama dalam meningkatkan pelayanan masyarakat,” demikian Wakil Bupati Sumenep Achmad Fauzi.
Ketua DPC PDI Perjuangan Sumenep ini menambahkan, tak hanya soal pelayanan prima, lebih dari itu pihaknya juga mengajak semua aparatur meningkatkan kedisiplinan.

“Termasuk kedisiplinan dengan tidak meninggalkan kantor saat jam kerja. Saya juga meminta semua pelayanan administrasi yang berhubungan dengan masyarakat agar dilayani tepat waktu dan profesional,” tandasnya.

Pria yang saat ini diminta untuk maju menjadi Bakal Calon Bupati di Pilkada Sumenep 2020 ini menekankan, agar Lurah dan seluruh ASN di Kelurahan Kepanjin agar mematuhi semua aturan secara tulus dan penuh tanggung jawab.

“Karena patuh kepada tanggung jawab itu merupakan amal ibadah yang sangat besar pahalanya. Masyarakat kota juga akan lebih puas menikmati pelayanan,” harapnya dengan penuh wibawa. [FER]
[/vc_column_text][/vc_column][/vc_row]