Scroll untuk baca artikel
Expose UtamaSUMENEP EXPOSE

Begini Cara Babinsa Gua- Gua Perkuat Komunikasi Dengan Masyarakat

12
×

Begini Cara Babinsa Gua- Gua Perkuat Komunikasi Dengan Masyarakat

Sebarkan artikel ini

MADURA EXPOSE–Pada kegiatan silaturahmi dan Tatap Muka Tersebut, Babinsa lakukan Komunikasi yang efektif dan intensif dalam upaya menciptakan situasi kamtibmas (Keamanan, ketertiban masyarakat) di kepulauan Gua-Gua Kecamatan Raas Kabupaten Sumenep.

Kunjungan Babinsa atau aparat Komando Kewilayahan atau Koramil ke warga tersebut, tentu menjadi penilaian tersendiri terhadap keberadaan Babinsa yang bermasyarakat dan memperhatikan keadaan masyarakatnya, sehingga dengan kedekatan dengan masyarakat binaan maka seorang Bintara Pembina Desa akan mengetahui permasalah dan kesulitan yang alami warganya.

Matsoleh ‎selaku tokoh Masyarakat Gua- Gua meminta kebersamaan Babinsa dengsn masyarakat Gua – Gua agar selalu di teruskan agar masyarakat merasa aman dan nyaman, “kami merasa lebih tenang kalau ada TNI atau Babinsa yang selalu hadir di wilayah binaannya“ dan ‎ kepada semua warga hendaknya mau bekerja sama dengan Bapak Babinsa agar lingkungan selalu kondusif, Sambungnya.‎

Sedangkan Danramil 0827/21 Raas Kapten Inf Heri Suharminto mengungkapkan dalam kehidupan masyarakat, Babinsa memainkan banyak peran sesuai dengan tugas pokok dan fungsinya.

Kegiatan Pembinaan teritorial dibidang geografi, demografi dan kondisi sosial, menjaga dan memelihara keamanan dan kenyamanan, dan melindungi keselamatan setiap warga negara, Pembinaan komponen masyarakat dan tidak bisa ditinggalkan pendampingan pertanian guna mensukseskan ketahanan dan swasembada Pangan.‎

[PUR/FER]

------------------------