Scroll untuk baca artikel
Hot Expose

4 Mahasiswa Madura Wakili Indonesia di Washington Amerika Serikat

50
×

4 Mahasiswa Madura Wakili Indonesia di Washington Amerika Serikat

Sebarkan artikel ini

MADURA EXPOSE, JAKARTA–Empat mahasiswa Universitas Trunojoyo, Madura, bersiap memasuki saat-saat yang lebih mendebarkan. Mereka segera berangkat ke Seattle, Washington, Amerika Serikat, mewakili Indonesia di putaran final Imagine Cup 2016 tingkat dunia.

Perjalanan mereka menuju final dimulai sejak Agustus, di mana para pelajar dari seluruh dunia mulai membentuk tim mereka di sekolah atau universitas, mengembangkan ide inovatif mereka.

Karya mereka dinilai oleh panel juri dunia dari Microsoft Most Valuable Professional, pakar industri, dan karyawan Microsoft. Para juri bertugas untuk memilih yang terbaik, kelompok dengan proyek yang paling menarik dan layak untuk maju ke final dunia sebagai tahap akhir dari rangkaian kompetisi ini.

Total ada 35 tim terpilih yang akan berkompetisi langsung di Seattle pada 26-29 Juli 2016 mendatang, memperebutkan gelar juara Imagine Cup 2016 di tiga kategori: Games, Innovation dan World Citizenship. None Developer, menjadi salah satu dari tim terpilih ini, dan akan bertarung untuk kategori Games.

“Tim yang berhasil masuk ke final dunia akan berkompetisi menjadi pemenang dari masing-masing kategori dan berkesempatan memenangkan uang sebesar USD 50.000. Tak sampai di situ, satu tim akan menjadi pemenang utama kompetisi Imagine Cup dan mendapatkan hadiah utama yaitu sesi pelatihan khusus dengan CEO Microsoft Satya Nadella,” Imagine Cup Competition Manager Pablo Veramendi, dikutip melalui blog Microsoft Imagine Cup, Sabtu (25/6/2016).

Kemenangan None Developers di tingkat nasional dan membawa nama Indonesia di putaran final dunia, sekaligus menandai dominasi developer asal Madura di kompetisi Imagine Cup untuk kategori Games dalam tiga tahun.

------------------------