Pak Kasat, Bikin SIM di Sumenep Kok Susah ya?

KHAS28 Dilihat

Sumenep, MaduraExpose.com- Hampir tiap hari senin siang pukul 12.00 WIB dialog interaktif POLISI MENYAPA yang disiarkan langsung dari studi satu RGS FM Sumenep dipenuhi sejumlah pertanyaan para penelpon yang mengeluhkan sulitnya pembuatan surat ijin mengemudi (SIM).
kasatlantas-polres-sumenep#Kasatlantas Polres Sumenep AKP Musa Bakhtiar (kanan) tampak sibuk mengatur jalur kendaraan yang merambat didepan area Taman Adipura. (Foto:Dok.MaduraExpose.com)

AKP Musa Bakhtiar, Kasatlantas Polres Sumenep melalui Kanit Turjawali, Inspektur Polisi Dua Paminto merespon keluhan tersebut dengan memberikan pemahaman kepada penelpon dan masyarakat pendengar bahwa sebenarnya pembuatan SIM tidak sesulit seperti dibayangkan.

” Banyak yang grogi bahkan seperti takut diawasi petugas kepolisian pada saat kendaraan ujian yang dikemudikan oleh pemohon SIM. Sekarang bukan lagi era dimana polisi harus ditakuti atau bertampang serem seperti dibayangkan banyak orang”, ujarnya merespon sejumlah penelpon yang bergabung dalam dialog interaktif.

Acara dialog interaktif yang mengandung wawasan lalu lintas ini dipandu oleh penyiar radio senior, yakni Ferry Arbania.

Untuk diketahui, program POLISI MENYAPA ini digelar sejak awal Januari 2015, terselenggaranya program tersebut hasil kerjasama antara harian online MaduraExpose.com, Radio RGS 95,4 FM dan Satlantas Polres Sumenep, Madura, Jawa Timur.

(Ema/Lis/Mex)

Tinggalkan Balasan