Scroll untuk baca artikel
RANAH PESANTREN

Tabayyun Ustaz Syamsudin Nur

Avatar photo
26
×

Tabayyun Ustaz Syamsudin Nur

Sebarkan artikel ini

MADURAEXPOSE.COM– – Kontroversialnya ucapan Ustadz Syamsudin Nur terkait salah ucap ada pesta sex saat di surga (jannah) kelak.

Atas masalah tersebut Ustadz Syamsudin Nur menemui KH Cholil Nafis dari komisi Dakwah MUI.

Berikut keterangan KH Cholil

“Malam ini di MUI Pusat saya kedatangan tamu seorang ustadz yg menjadi buah perbincangan di media sosial, yaitu Ust. Syamsuddin Nur. Ia seorang penceramah yg biasa mengisi di pogram acara “Islam Itu Indah” TransTV

Beberapa hari lalu Ustadz Syam salah ucap (sabqul lisan) ttg kehidupan di Surga bersama para bidadari, sehingga ia bilang ada pesta seks. Maksud beliau ingin menggambarkan betapa nikmatnya kehidupan di akhirat manakala masuk Surga. Lepas dari itu semua, beliau minta maaf atas salah ucap dan salah pemahaman ttg kehidupan di Surga.

Saya sebaga ketua Komisi Dakwah MUI menanyakan langsung ttg apa yg dimaksudnya itu? Dia hanya ingin mengajak umat agar menyalurkan seks dg sesuai syariah dan kelak akan diberi nikmat yg besar dari Allah. Tapi ungkapan itu memang tak layak.

Namun atas jiwa besarnya Ustadz Syamsudin Nur yg mengklarifikasi dan minta maaf secara terbuka tentu kita semua sepantasnya memaafkan. Dan peristiwa seperti ini baiknya menjadi pelajaran bagi kita. Ustadz pun manusia yg tak luput dari salah dan keliru. Bahkan harus banyak belajar agar tidak terjadi kesalahan saat menyampaikan ilmu kpd masyarakat.

Allahu yu’shimuna Aminnn

ttd

Cholil Nafis”

[Ria Fariana]

------------------------