Sumenep, MaduraExpose.com- Jelang pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Sumenep priode 2015-2020, Kelurahan Pajagalan, Kecamatan Kota Sumenep dibuat gaduh dengan hilangnya sejumlah lampu hias ukuran jumbo yang dipasang dibagian pagar depan rumah ketua Panwaslu setempat.
“Bang,bang Zamrud, lampu pagar depan rumah sampean yang di utara jalan dicuri orang”, tutur Aminah tetangga Zamrud Khan, Ketua Panawaslu Kabupaten Sumenep, Jum’at (23/1/2015).
Sejumlah warga menduga, lampu hias ukuran jumbo dipintu masuk rumah ketua Panwaslu tersebut dilakukan oleh orang yang punya maksud tertentu.
“Bisa jadi pelaku mau mencuri mobil atau apalah isi rumah Bang Zamrud. Liat lampunya dicuri dengan cara dipatahkan dari tiang penyangga”, imbuhnya.
Sementara Zamrud Khan, Ketua Panwaslu Kabupaten Sumenep saat dikonfirmasi dirumahnya membenarkan kejadian tersebut. namun terkait apakah pelaku hendak mencuri mobil atau barang berharga lain dirumahnya, Zamrud mengaku tidak menduga-duga.
“Sementara ini lampu utama dipintu masuk rumah saya hilang. Saya tau barang saya dicuri karena tetangga yang memberitahu. Semoga aja tidak terjadi aksi pencurian lagi. Sekecil apapun barangnya, mencuri tetap saja merugikan orang lain”,imbuhnya.
Kendatai demikian, pihaknya berharap hal ini menjadi informasi penting bagi publik agar lebih waspada dan berharap sekecil kepolisian, terutama Polres Sumenep yang baru, agar lebih pro aktif meyikapi meningkatnya tindak kriminal di ujung timur Pula madura tersebut.
“Okelah lampu saya hilang, nggak masalah. Siapa tahu beritanya jadi inspirasi bagi masyarakat dan jadi cambuk bagi kepolisian agar terus menekan angka kejahatan di Sumenep”, pungkasnya.
(fer)