Scroll untuk baca artikel
Expose FinanceRANAH PESANTRENSUMENEP EXPOSE

Final! Haul Agung ke-7 Kiai Rowi Digelar Tanggal 25 Februari 2024

Avatar photo
2677
×

Final! Haul Agung ke-7 Kiai Rowi Digelar Tanggal 25 Februari 2024

Sebarkan artikel ini

Sumenep, Maduraexpose.com— Panitia akbar pelaksanaan Haul Agung ke-7 Kiai Muhammad Rowi (GerAssem) Sumenep telah final menetapkan hari H dan tempat pelaksanaan sesuai hasil rapat keputusan dan persetujuan dewan pembina.

Sesuai kesepakatan seluruh Panitia Pelaksana Haul Agung ke-7 Kiai Rowi (Kiai Muhammad Rowi) GerAssem acara akan digelar di Lapangan Terbuka Pondok Pesantren Al-Bustan Banyugiri, Desa Dungdang, Kecamatan Guluk-Guluk, Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur.

Sempat beredar acara ditunda, namun perubahan hanya pada jam pembukaan acara dimulai, yang semula dijawalkan pukul 09.00 WIB  ditunda ke siang hari setelah shalat dzuhur, yakni pukul 13.00 WIB.

Haul Agung ke-7 Kiai Rowi tetap dilaksanakan tanggal 25 Pebruari 2024 M. atau bertepat dengan tanggal 15 Sya’ban 1445 kalender Hijriyah,”demikian diungkap oleh Kiai Muhammad Sahli Hamid,Mpd, salah satu penggung jawab acara Haul Agung Kiai Rowi ke-7 dilansir Maduraexpose.com, Selasa 16 Januari 2024 .

Pengasuh Pondok Pesantren Raudlaul Iman Gadu Barat ini menjelaskan lebih rinci, bahwa kepastian pergeseran waktu dari pukul 09.00 WIB ke pukul 13.00 WIB setelah adanya pemberitahuan dari Dewan Pembina  Dr KH Habib Segaf Baharun,MHI, Pengasuh Pondok Pesantren Dalwa, Bangil, Pasuruan.

Adanya permintaan Dewan Pembina  Dr KH Habib Segaf Baharun,MHI, (dari pukul 09.00 WIB digeser ke pukul 13.00 WIB) kaena berbarengan dengan acara lain yang tak bisa diwakilkan dan bersifat urgen.

Permintaan dari Dewan Pembina  Dr KH Habib Segaf Baharun,MHI, kemuidian ditindak lanjuti oleh pengurus harian untuk menemui Ketua Dewan Pembina Pembina KH. Thaifur Ali Wafa PP As-Sadad Ambunten, Sumenep pada Jum’at Januari 2024 lalu.

“Beliau Kiai Thaifur merestui agar jam disesuaikan dengan waktu Habib Segaf. Rencananya Habib juga akan hadir bersama keluarga Dalwa yang lain dan malam harinya akan mengisi acara di Ambunten” terang Kiai Sahli Hamid, Sekretaris Umum Kaprowi (Kapwori adalah  nama organisasi bulanan keturunan Kiai Rowi) dilansir Maduraexpose.com, Selasa.

Sementara Almukarrom KH. Fahri, Pengasuh Ponpes Al-Bustan Banyugiri tidak keberatan dan sepakat acara tetap di hari yang telah ditentukan.

“Soal penggeseran waktu dari pukul 09.00 ke pukul 13.00 WIB beliau sepakat sesuai permintaan Dr KH Habib Segaf Baharun,MHI  dan restu dari Ketua Dewan Pembina KH. Thaifur Ali Wafa,” pungkasnya.  [Ferry Arbania]