Sumenep (Maduraexpose.com)– Ketua Banggar DPR RI MH Said Abdullah bersama Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Republik Indonesia (Menkopolhukam-RI), Prof. Dr. H. Mohammad Mahfud MD dan sejumlah ulama, umaro dan masyarakat Sumenep mengikuti Istigotsah Kebangsaan di GOR A. Yani Panglegur Sumenep, Sabtu (18/11/2023) malam.
Kegiatan itu digelar oleh Baitul Muslimin Indonesia, Relawan Puan Maharani Nusantara Sahabat Mahfud, Ahmad Fauzi Mania, Madura Asli, Ikatan Keluarga Madura, Santri Milenial Indonesia, Higemura, dan Taretan Mahfud.
“Kegiatan ini sangat luar biasa, karena tiga kekuatan yakni Ulama, Umaro dan masyarakat bersama-sama bersholawat dan mendoakan bangsa dan negara memanjatkan doa agar Indonesia lebih maju ke depan,” demikian Bupati Sumenep Achmad Fauzi Wongsojudo di lokasi istighasah kebangsaan. (skb/fer)