Analis: Suara PKB Diprediksi Pecah di Pilkada Sumenep 2015

KHAS8 Dilihat

Sumenep, MaduraExpose.com- Sejumlah pemerhati politik di Kabupaten Sumenep memprediksi suara Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) di DPRD Sumenep akan pecah minimal menjadi dua kelompok antara yang mendukung dan membelot ke kandidat diluar partai pengusung.

unais-busyro-calon-bupati-sumenep-2015
Pernyataan itu disampaikan Aalis Politik dari Forum Pemerhati Parlemen Sumenep (FPPS), Faisal Akbar, saat hadir dalam acara Bincang Politik MaduraExpose Selasa (21/10/2014).

Menurutnya, ada dua alasannya yang menguatkan prediksinya tersebut, yakni terjadinya penganuliran SK DPP PKB yang semual jatuh ke A. Hamid Ali Munir berganti kepada H.Hilman Dali Kusuma. Belum lagi banyak dukungan mengarah kepada kader terbaik PKB, yakni Abrori Mannan untuk promosi Ketua DPRD Sumenep priode 2014-2019.

“Itu yang pertama, alasan kedua, ada figur yang merupakan kader terbaik PKB juga dikabarkan bakal maju dalam Pilkada Sumenep 2o15. Beliau adalah KH.Unais Ali Hisyam”, terangnya.

Ditambahkan dia, jika benar Unais ingin maju, otomatis akan terjadi ‘perebutan’ SK DPP sebagai tiket memperoleh rekom melalui PKB.

“Diakui atau tidak, figur sekelas Kiyai Unais juga pernah aktif sebagai anggota DPRD Sumenep dan DPR RI. Ini akan menyulitkan langkah Busyro Karim yang juga kader PKB yang sekarang menjabat sebagai Bupati Sumenep”,pungkasnya.
(fer/mex)

Tinggalkan Balasan